Kamis, 08 November 2018

Why PUBG? Why?..... AOB Kecanduan Game

Why PUBG? Why?.....Kecanduan Game 

Genap 23 hari sudah (bukannya ganjil ya?) tiba-tiba kecanduan game online, atau permainan daring. Awalnya saya memandang sebelah mata para gamers atau orang yang suka main game online. Begitu juga dengan yang suka menonton video orang bermain game online, bagi saya aneh saja. Bahkan, saya ini belum pernah bermain PS (playstation). Akan tetapi kini semua berubah, setelah saya berkenalan dengan salah satu game online battleroyal PUBG. Tidaaaaaaak...Why PUBG? Why?

Mungkin ini salah satu akibat kalau tidak suka dengan sesuatu itu jangan terlalu, karena kalau sudah terjadi pada diri sendiri akan menjadi sebuah kebalikan. Memang sih, PUBG ini merupakan salah satu game/ game online yang pertama saya mainkan, dan tidak ada game lain lagi. Setelah beberapa hari main PUBG, kemudian install Fortnite, karena memang mirip genre nya. Akan tetapi tidak bisa bertahan pada dalam satu hari, kemudian dihapus. 
sumber gambar: https://andro4all.com/files/2017/12/PUBG-en-Android-700x500.jpg

Mengapa mejadi suka dan kecanduan PUBG?
Saya bermain PUBG jenis Mobile PC di laptop. Ternyata game battleroyal dengan bisa memilih mode solo-duo-skuad merupakan jenis permainan yang cocok. Oleh karenanya membuat saya keterusan untuk main, dan menjadikannya sebuah kecanduan. Kalau sebelumnya ketika buka laptop, yang pertama dijelajahi biasanya dokumen-dokumen atau browser, sekarang adalah game PUBG. Saya menyebut ini menjadi kecanduan karena banyak jam dalam sehari yang termakan untuk bermain PUBG. Ketika sedang tidak bermain, pikiran terus saja berisik dan menyuarakan suara-suara yang membuat bayangan seolah-olah berada di arena perang PUBG. Hal ini sangat mengganggu sebenarnya bagi saya, mengganggu aktivitas lainnya, bahkan jam istirahat. Hal tersebut, seperti kemunculan suara dan bayangan dalam pikiran akan berakhir/ hilang ketika sudah membuka aplikasi game online PUBG ini. 

Selain itu, mungkin kesenangannya ialah pada dua atau tiga hari pertama saya mendapatkan chicken dinner (istilah pemenang dalam game ini) sebagai chicken master dalam mode duo. Hingga pada hari-hari berikutnya menjadi lebih sering untuk mendapat chicken dinner maupun top 10.
chicken dinner pertama

Sebenarnya masih banyak yang belum saya ketahui di game ini, termasuk apa itu BOT, attachment, tempat looting, penggunaan laras panjang, memiringkan badan, dan lain sebagainya. Ketika menggunakan senjata, saya biasanya hanya mencari yang kapasitas coilnya banyak saja. Sedikit cerita saja, di minggu pertama saya dapat Gold, minggu kedua dapat Platinum, dan di minggu ketiga Diamond dan Crown. Ini sudah masuk awal minggu ke empat, "apabila" saya teruskan mungkin akhir pekan ini sudah dapat Ace. Targetnya dulu memang satu minggu naik satu kategori peringkat.

Mengapa kata "apabila" pada paragraf sebelumnya  saya beri petik dua ("__")? Karena hari ini saya mau menghapus atau meniadakan aplikasi game PUBG di laptop. Hal ini saya lakukan supaya tidak ketergantungan lagi atau kecanduan dengan game online, apabila suara pikiran terus berkehendak untuk memainkan, maka saya hanya memberi alternatif untuk bermain di warnet (warung internet) dan itu pun jauh. Katakanlah ini sebagai self punishment saja supaya kegaiatan game tidak mengganggu aktivitas. Hal ini saya lakukan sampai batas waktu yang tidak ditentukan, mungkin bisa lama. 

Itu saja dulu cerita saya tentang sebuah game onlen battle royal PUBG. Untuk ke depannya, semoga ketika berhadapan dengan game online jeins ini atau pun yang lainnya tidak menjadi kecanduan, tetapi sebagai "teman" saja. Ini berlaku untuk saya saja. Saya tetap salut kepada professional gamers yang menjadikan game sebagai bagian dari pekerjaan.

0 comments:

Posting Komentar